Workshop Penyusunan Kurikulum SDN 1 Seletreng
Workshop penyusunan kurikulum SD Negeri 1 Seletreng yang di laksanakan hari Senin 7 Juli 2025. merupakan kegiatan krusial bagi perencanaan pendidikan sekolah. Workshop ini bertujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan melalui revisi dan penyempurnaan kurikulum satuan pendidikan. Para peserta kegiatan seperti Kepala Sekolah, Guru, komite dam Dunia Industri yang relevan, dan pemangku kepentingan, secara aktif terlibat dalam diskusi dan kegiatan untuk memastikan kurikulum yang komprehensif dan relevan.